Pendapatan Facebook
Sebagian besar pendapatan Facebook berasal dari periklanan. Microsoft adalah rekan eksklusif Facebook untuk melayani iklan spanduk,[63] dan Facebook hanya melayani iklan yang masuk dalam inventaris iklan Microsoft. Menurut comScore, sebuah perusahaan riset pemasaran Internet, Facebook memperoleh data dari pengunjung sama banyaknya dengan Google dan Microsoft,
namun sedikit kurang dari Yahoo!.[64] Tahun 2010, tim keamanan Facebook mulai memperluas upayanya untuk mengurangi risiko privasi pengguna.[65] Pada 6 November 2007, Facebook meluncurkan Facebook Beacon yang kemudian menjadi usaha gagal untuk beriklan kepada teman pengguna menggunakan cara "apa yang dibeli teman".
Facebook umumnya memiliki tingkat klik (CTR) yang lebih rendah untuk iklan daripada situs-situs web besar lainnya. Untuk iklan spanduk, mereka menerima seperlima jumlah klik di Facebook jika dibandingkan dengan Web secara keseluruhan.[66] Ini berarti bahwa persentase kecil pengguna Facebook mengklik iklan lebih banyak dibanding situs web lain. Misalnya, pengguna Google mengklik iklan pertama pada hasil pencarian dengan rata-rata 8% dalam satu waktu (80.000 klik untuk setiap satu juta pencarian),[67] sementara pengguna Facebook mengklik iklan dengan rata-rata 0,04% dalam satu waktu (400 klik untuk setiap satu juta halaman).[68]
Sarah Smith, dulunya Manajer Operasi Penjualan Daring Facebook, mengakui bahwa kampanye periklanan mereka memiliki tingkat klik serendah 0,05% sampai 0,04%, dan tingkat klik untuk iklan cenderung menurun dalam dua minggu.[69] Tingkat klik di jejaring sosial saingan, MySpace, jika dibandingkan berkisar 0,1%, 2,5 kali lebih baik dari Facebook tetapi masih rendah dibandingkan dengan situs web lain. Penjelasan untuk tingkat klik Facebook yang rendah adalah bahwa pengguna Facebook lebih cerdas secara teknologi dan menggunakan perangkat pemblokiran iklan untuk menyembunyikan iklan, penggunanya lebih muda dan lebih pintar dalam mengabaikan pesan iklan. Di MySpace, pengguna menghabiskan lebih banyak waktu menjelajahi isinya, sementara di Facebook, pengguna menghabiskan waktu mereka berkomunikasi dengan teman dan perhatian mereka teralihkan dari iklan.[70]
Di halaman merek dan produk, sejumlah perusahaan melaporkan tingkat klik setinggi 6,49% untuk kiriman Dinding.[76]
Involver, sebuah platform pemasaran sosial, mengumumkan pada Juli 2008
bahwa mereka berusaha memperoleh tingkat klik 0,7% di Facebook (10 kali
lebih tinggi dari tingkat klik kampanye iklan Facebook) untuk klien
pertamanya, Serena Software, yang berusaha mengubah 1,1 juta tampilan menjadi 8,000 kunjungan ke situs mereka.[77]
Studi menunjukkan bahwa untuk iklan video di Facebook, hampir 40%
pengguna yang melihat video tersebut menyaksikan keseluruhannya,
sementara rata-rata industri adalah 25% untuk iklan video spanduk.[78]
Facebook memiliki lebih dari 1.700 karyawan dan kantor di 12 negara.[79] Mengenai kepemilikan Facebook, Mark Zuckerberg memiliki 24% saham perusahaan, Accel Partners 10%, Digital Sky Technologies 10%,[80] Dustin Moskovitz 6%, Eduardo Saverin 5%, Sean Parker 4%, Peter Thiel 3%, Greylock Partners dan Meritech Capital Partners antara 1 - 2% masing-masing, Microsoft 1.3%, Li Ka-shing 0.75%, Interpublic Group kurang dari 0.5%, sekelompok kecil karyawan dan bekas karyawan serta selebriti masing-masing memiliki kurang dari 1%, termasuk Matt Cohler, Jeff Rothschild, Adam D'Angelo, Chris Hughes, dan Owen Van Natta, sementara Reid Hoffman dan Mark Pincus memiliki kepemilikan yang agak besar di perusahaan ini, dan 30% sisanya dimiliki oleh karyawan, sejumlah selebriti, dan investor asing.[81] Adam D'Angelo, kepala bidang teknologi dan teman Zuckerberg, mengundurkan diri pada Mei 2008. Beberapa laporan mengklaim bahwa ia dan Zuckerberg mulai bertengkar, dan ia tidak lagi tertarik dengan kepemilikan perusahaan ini.[82]
Pada 15 November 2010, Facebook mengumumkan bahwa mereka telah memperoleh FB.com dari American Farm Bureau Association dengan nilai yang tidak disebutkan. Pada 11 Januari 2011, Farm Bureau mengumumkan "pendapatan penjualan ranah" sebesar US$8,5 juta, sehingga pembelian FB.com menjadi satu dari sepuluh penjualan ranah termahal sepanjang sejarah.[83]
dimasnova.blogspot.com Source by Wikipedia
Sebagian besar pendapatan Facebook berasal dari periklanan. Microsoft adalah rekan eksklusif Facebook untuk melayani iklan spanduk,[63] dan Facebook hanya melayani iklan yang masuk dalam inventaris iklan Microsoft. Menurut comScore, sebuah perusahaan riset pemasaran Internet, Facebook memperoleh data dari pengunjung sama banyaknya dengan Google dan Microsoft,
namun sedikit kurang dari Yahoo!.[64] Tahun 2010, tim keamanan Facebook mulai memperluas upayanya untuk mengurangi risiko privasi pengguna.[65] Pada 6 November 2007, Facebook meluncurkan Facebook Beacon yang kemudian menjadi usaha gagal untuk beriklan kepada teman pengguna menggunakan cara "apa yang dibeli teman".
Facebook umumnya memiliki tingkat klik (CTR) yang lebih rendah untuk iklan daripada situs-situs web besar lainnya. Untuk iklan spanduk, mereka menerima seperlima jumlah klik di Facebook jika dibandingkan dengan Web secara keseluruhan.[66] Ini berarti bahwa persentase kecil pengguna Facebook mengklik iklan lebih banyak dibanding situs web lain. Misalnya, pengguna Google mengklik iklan pertama pada hasil pencarian dengan rata-rata 8% dalam satu waktu (80.000 klik untuk setiap satu juta pencarian),[67] sementara pengguna Facebook mengklik iklan dengan rata-rata 0,04% dalam satu waktu (400 klik untuk setiap satu juta halaman).[68]
Sarah Smith, dulunya Manajer Operasi Penjualan Daring Facebook, mengakui bahwa kampanye periklanan mereka memiliki tingkat klik serendah 0,05% sampai 0,04%, dan tingkat klik untuk iklan cenderung menurun dalam dua minggu.[69] Tingkat klik di jejaring sosial saingan, MySpace, jika dibandingkan berkisar 0,1%, 2,5 kali lebih baik dari Facebook tetapi masih rendah dibandingkan dengan situs web lain. Penjelasan untuk tingkat klik Facebook yang rendah adalah bahwa pengguna Facebook lebih cerdas secara teknologi dan menggunakan perangkat pemblokiran iklan untuk menyembunyikan iklan, penggunanya lebih muda dan lebih pintar dalam mengabaikan pesan iklan. Di MySpace, pengguna menghabiskan lebih banyak waktu menjelajahi isinya, sementara di Facebook, pengguna menghabiskan waktu mereka berkomunikasi dengan teman dan perhatian mereka teralihkan dari iklan.[70]
Tahun | Pendapatan | Pertumbuhan |
---|---|---|
2006 | $52[71] | — |
2007 | $150[72] | Kesalahan ekspresi: Karakter tanda baca "[" tak dikenali% |
2008 | $280[73] | Kesalahan ekspresi: Karakter tanda baca "[" tak dikenali% |
2009 | $775[74] | Kesalahan ekspresi: Karakter tanda baca "[" tak dikenali% |
2010 | $2.000[75] | Kesalahan ekspresi: Karakter tanda baca "[" tak dikenali% |
Facebook memiliki lebih dari 1.700 karyawan dan kantor di 12 negara.[79] Mengenai kepemilikan Facebook, Mark Zuckerberg memiliki 24% saham perusahaan, Accel Partners 10%, Digital Sky Technologies 10%,[80] Dustin Moskovitz 6%, Eduardo Saverin 5%, Sean Parker 4%, Peter Thiel 3%, Greylock Partners dan Meritech Capital Partners antara 1 - 2% masing-masing, Microsoft 1.3%, Li Ka-shing 0.75%, Interpublic Group kurang dari 0.5%, sekelompok kecil karyawan dan bekas karyawan serta selebriti masing-masing memiliki kurang dari 1%, termasuk Matt Cohler, Jeff Rothschild, Adam D'Angelo, Chris Hughes, dan Owen Van Natta, sementara Reid Hoffman dan Mark Pincus memiliki kepemilikan yang agak besar di perusahaan ini, dan 30% sisanya dimiliki oleh karyawan, sejumlah selebriti, dan investor asing.[81] Adam D'Angelo, kepala bidang teknologi dan teman Zuckerberg, mengundurkan diri pada Mei 2008. Beberapa laporan mengklaim bahwa ia dan Zuckerberg mulai bertengkar, dan ia tidak lagi tertarik dengan kepemilikan perusahaan ini.[82]
Pada 15 November 2010, Facebook mengumumkan bahwa mereka telah memperoleh FB.com dari American Farm Bureau Association dengan nilai yang tidak disebutkan. Pada 11 Januari 2011, Farm Bureau mengumumkan "pendapatan penjualan ranah" sebesar US$8,5 juta, sehingga pembelian FB.com menjadi satu dari sepuluh penjualan ranah termahal sepanjang sejarah.[83]
dimasnova.blogspot.com Source by Wikipedia
Komentar
Posting Komentar